This foto belong to AFSP Central Florida

Sabtu, 27 Maret 2010

Ada Seribu Masjid



Ada Seribu Masjid...
Yang tidak di Utara, tidak pula di Selatan
Tidak di Timur, maupun di Baratnya
Namun ia pun bukanlah khayalan
Tidak berada di negeri Awan
Bukan pula di pulau angan-angan


Ada seribu Masjid...
Masjid itu terkadang suram lampunya
Terkadang Silau bercahaya
Pelitanya bukan dari lilin
Bukan pula dari lampu bertenaga listrik
Ia dinyalakan oleh pemiliknya, sekehendaknya


Ada seribu Masjid...
Selalu berpindah-pindah tempatnya
Terkadang di kota lautan lampu dan keramaian
Terkadang di puncak tinggi berbalut sepi dan kedamaian
kadang berada di lautan yang ganas ombaknya
Kadang di danau yang tenang airnya


Ada seribu Masjid...
Tidak tetap keadaannya
Bisa jadi kotor berdebu
Bisa jadi pula bersih mengkilap
Bisa jadi pengap dan panas
Bisa pula dingin dan menyejukkan


Ada Seribu Masjid...
Yang dimiliki semua hamba Tuhan
Beraneka macam suara Adzannya
Ada yang menyeru kepada kesenangan hawa nafsu pemiliknya
Ada yang menyeru kepada kesulitan hawa nafsu pemiliknya
Terdengar saling bersahutan di langit jagadnya

Ada Seribu Masjid...
Yang tak menentu apa yang dibicarakan jama'ahnya
Terkadang bergaung seperti lebah
Membacakan Al-Qur'an dan Mendzikiri Tuhannya
Terkadang bising memekakan
Membicarakan perdagangan dunianya



Kini...
Kucari sebuah Masjid...
Yang tidak berubah keadaannya
Selalu bercahaya sinar lampunya
Tidak pernah berkurang kemilau Nurnya


Kucari Sebuah Masjid...
Yang tidak berpindah-pindah tempatnya
Selalu berada di ketenangan rasa
Senantiasa bernaung di keteduhan Dzikir


Kucari sebuah Masjid...
Yang Tidak kusam ditelan kekotoran zaman
Selalu dingin disirami mata air taubat
Jendelanya berkilau menembus cakrawala ma'rifat


Kucari sebuah Masjid...
Yang berkumandang adzannya ke segala penjuru langit
Senantiasa menyerukan Kalam Allah
Menyeret hawa nafsu yang keberatan

Kucari sebuah Masjid...
Yang makmur setiap hari di sepanjang malam
Yang digembirakan dengan kunjungan jama'ahnya
Memenuhi segenap sudutnya dengan membesarkan Allah Azza wa Jalla


Dimanakah Masjid itu...?
Mungkin dia berada di dalam dadamu
Mungkin dia bersemayam di dalam Hatimu...


Link Foto: - warta-pomosda.blogspot.com/2009
- http://meetabied.wordpress.com/2009/11/28/simbol-hati-merah-jambu-2/

Tidak ada komentar: